Blog in Learning

Dream to the Better Learning and Education

Gelaran MTQ Korpri Jateng Tahun 2013

Ada yang menarik dari kegiatan KORPRI Jawa Tengah, yakni kegiatan MTQ Korpri. Kegiatan mengambil tempat di Asrama Haji Transit Manyaran Kota Semarang. MTQ Korpri Jateng digelar dengan mempertandingkan berbagai cabang dalam MTQ. Di antaranya adalah Tartil, Tilawah, Tahfiz, Syarhil Qur'an dan Khat. 
Judulnya adalah MTQ Korpri, tentu pesertanya adalah seorang Pegawai Negeri Sipil, baik di lingkungan pemerintah kabupaten kota maupun pemerintah provinsi. Gelaran MTQ ini dilaksanakan pada Senin - Rabu, 16 - 18 Desember 2013.

Menurut informasi dari panitia, kegiatan ini merupakan seleksi untuk mencari calon-calon peserta MTQ serupa tingkat nasional yang digelar di Nangroe Aceh Darussalam tahun 2014. Kegiatan yang bakal diadakan pada bulan Agustus 2014 di Aceh ini, merupakan kali kedua setelah tahun sebelumnya digelar di Makassar.
Tahun sebelumnya Korpri Provinsi Jawa Tengah menyerahkan kontingen kepada LPTQ Jawa Tengah. namun, tahun 2013 ini, LPTQ diberi tanggungjawab untuk menyeleksi peserta dari kabupaten/kota se Jateng.
Bagi anda yang ingin mendengarkan salah satu penampilan peserta MTQ cabang tilawah dapat didengarkan sebagai berikut. 


Ini adalah penampilan peserta yang mendapat juara I. Membacakan Surah Hud ayat 69 - 76.

Meski tercatat hanya Korpri dari 15 kabupanten/kota di Jawa Tengah yang ikut ambil bagian dalam MTQ Korpri ini, kegiatan tetap berlangsung dengan lancar. 
Sekilas dari pantauan saya, kebanyakan peserta yang mengikuti dikoordinir oleh kemenag masing-masing kabupaten. Hanya kota Solo yang peserta diorganisir oleh pemerintah Kota.
Juara 1 dari masing-masing cabang dalam MTQ ini akan dibina untuk mengikuti MTQ tingkat Nasional tahun 2014.

Share this article :
+
Previous
Next Post »

Related Post

  • Gelaran MTQ Korpri Jateng Tahun 2013 Ada yang menarik dari kegiatan KORPRI Jawa Tengah, yakni kegiatan MTQ Korpri. Kegiatan mengambil tempat di Asrama Haj…
  • Segarnya BuahCuaca panas terik siang hari, paling enak minum-minuman segar. Minum es sering menjadi andalan kita untuk mengusir hawa…
  • Jelang Puasa bagai RobotPuasa 1434 H tahun ini bertepatan dengan masa liburan sekolah. Awal puasa terhitung masing merupakan hari libur sekolah.…
  • Raport Ngeblog 2013Tahun 2014 telah tiba, artinya kita telah meninggalkan tahun 2013 dengan berbagai kisah hidup kita. Salah satunya adalah…
  • "Terlambat" Assalamua'aikum Wr. Wb. Malam ini, sebelum tidur saya menyempatkan diri membuka Facebook. Ada beberapa tanda merah di p…
1 Komentar untuk "Gelaran MTQ Korpri Jateng Tahun 2013"

bagus pak, perlu dilanjutkan setiap tahun..

Terima Kasih Sudah Berkomentar
 
Template By Kunci Dunia
Back To Top